Danrem 082/CPYJ beserta Forkopimda Dampingi  Pangdam V/Brawijaya Sambut Kunker Panglima TNI di PT. Arwana Citra Mulia Tbk.

    Danrem 082/CPYJ beserta Forkopimda Dampingi  Pangdam V/Brawijaya Sambut Kunker Panglima TNI di PT. Arwana Citra Mulia Tbk.

    MOJOKERTO, - Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf Unang Sudargo, S.H., M.M. beserta Forkopimda Dampingi Pangdam V/Brawijaya dan Direktur Utama (Dirut) PT. Arwana Citra Mulia Tandean Rustandy beserta jajaran direksi PT. Arwana Sambut kunjungan kerja Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., C.S.F.A. beserta rombongan ke PT. Arwana Citra Mulia Tbk yang berlokasi di Desa Kaligoro Kec. Kutorejo Kab. Mojokerto. Jumat (01/09/2023).

    Dalam sambutan Dirut PT. Arwana Citramulia Tendean Rustandy, menyampaikan  sangat bersyukur karena mendapat kehormatan kunjungan dari Panglima TNI dalam Acara peresmian gedung Plant 5 dan acara MOU hibah Keramik PT Arwana Antara Dirut PT Arwana dengan panglima TNI

    “TNI adalah keluarga dari PT. Arwana Citramulia Tbk kami juga diluar ingin terus membuat sumbangsih bagaimana memberikan kontribusi untuk masyarakat dan yang paling terpenting kami juga bisa membantu TNI yang selalu dekat dengan rakyat, “ katanya.

    Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., C.S.F.A. dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada Direktur Utama PT Arwana Citra mulia Tbk. beserta staf yang telah menghibahkan keramik kepada TNI.

    “Keramik ini akan disalurkan kepada masyarakat di pedesaan untuk membangun rumah dan tempat ibadah melalui program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang dilaksanakan setiap tahun oleh TNI, ” ucapnya.

    Dilanjutkan Acara  penandatanganan prasasti peresmian Plan 5 oleh Panglima TNI didampingi jajaran Forkompinda dan pimpinan PT. Arwana ditandai dengan membunyikan sirine dan dilanjutkan penanaman pohon di area pabrik Arwana Citra mulia Plant 5 serta peninjauan area produksi pabrik yang baru diresmikan.

    Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf Unang Sudargo, S.H., M.M. menyampaikan bahwa Kunker Panglima TNI di PT. Arwana Citra Mulia Tbk.  merupakan silaturahmi  dalam rangka menjalin hubungan kerjasama yang telah terbina dengan baik,  PT. Arwana Citra mulia sebagai perusahaan yang bergerak dalam industri keramik.

    Dalam Berbagai Hal Danrem 082/CPYJ juga sampaikan, bahwa PT. Arwana Citra mulia merupakan salah satu perusahaan besar yang telah banyak memberikan kontribusi nyata bagi peningkatan roda perekonomian dan perindustrian serta membantu kesejahteraan masyarakat khususnya Desa Kaligoro, Kecamatan Kutorejo Kabupaten Mojokerto dan sekitarnya. Pungkas Danrem. (Penrem CPYJ)

    mojokerto
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Danrem 082/CPYJ Pimpin Sertijab Dandim 0813/Bojonegoro,...

    Artikel Berikutnya

    Korem 082/CPYJ Gladi Posko 1 untuk Mengetahui...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pimpin KTT World Water Forum, Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden Jokowi Di Bali
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima
    DPR Apresiasi Jenderal Sigit Atas Penghargaan Bagi Satrio 
    Kearifan Masyarakat Bali Sejalan dengan Semangat World Water Forum ke-10

    Ikuti Kami